5 Langkah Merawat Kulit Saat #DiRumahAja
Di masa pandemi seperti saat ini, dimana kita setiap hari banyak
menghabiskan waktu di dalam rumah, tentu sedikit banyaknya membuat
kita lalai untuk memperhatikan perawatan kulit. Padahal, meski
#dirumahaja merawat kulit itu tetap perlu lho dilakukan. Berikut
beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menjaga dan merawat
kesehatan kulit meski #dirumahaja.
1. Rajin Minum Air Putih dan Konsumsi Makanan Sehat
source : google |
Langkah sederhana yang dapat kita lakukan adalah dengan memastikan
kecukupan vitamin dan nutrisi untuk kulit secara alami dari dalam
tubuh. Hal klasik berikut ini yang sebenarnya terlihat simple dan
sederhana namun sering luput dari perhatian kita. Air putih, seperti
halnya kita tau dianjurkan untuk dikonsumsi minimal 2 liter atau
8 gelas perhari. Hal ini untuk membantu menjaga tubuh tetap
terhidrasi dan terpenuhi kebutuhan airnya. Dengan begitu, dapat
membantu kulit kita untuk tetap lembab.
Sama halnya dengan air putih, mengkonsumsi makanan sehat pun menjadi
tak kalah penting. Apalagi di masa pandemi seperti sekarang ini,
dimana tubuh dituntut untuk tetap sehat. Selain mengkonsumsi vitamin
dan suplement, mengkonsumsi sayuran dan buah juga dapat membantu
merawat kesehatan kulit secara alami dari dalam. Beberapa sayur dan
buah yang baik dikonsumi untuk membantu kesehatan kulit di antaranya adalah
semangka, karena buah ini cukup mengandung banyak air yang juga
membantu menghidrasi kulit. Brokoli, pada sayuran ini banyak
terkandung antioksidan, vitamin A dan E yang juga membantu
meregenerasi sel kulit. Alpukat, dalam alpukat terkandung banyak
serat, folat, vitamin A, C, E, K serta antioksidan. Selain itu, lemak
baik yang terkandung dalam alpukat juga membantu menjaga elastisitas
kulit. Labu, kandungan beta karoten pada labu dapat membantu
melindungi kulit dari radiasi sinar UV. Dan masih banyak lagi
tentunya sayur dan buah yang dapat menjaga kesehatan kulit.
2. Tetap Gunakan Moisturizer dan Sunscreen
source : Google |
Selama #dirumahaja mungkin banyak di antara kita yang skip part ini,
karena dirasa di rumah aja dan kulit kita tidak terpapar sinar
matahari langsung. Padahal, meski di rumah aja, sinar matahari tetap
bisa masuk ke sela-sela rumahmu lho, bahkan dalam cuaca mendung
sekalipun. Maka dengan fakta ini, menjadi penting dan wajib untuk
kita untuk selalu mengaplikasikan moisturizer dan sunscreen setiap
hari meski #dirumahaja. Selain melindungki dari paparan sinar UV,
dengan rutin menggunakan moisturizer dan sunscreen setiap hari juga
dapat membantu merawat keelastisan kulit dan membuat kulit tampak
jauh lebih awet muda.
3. Lakukan Scrubbing Minimal 1 kali Seminggu
source : Google |
Selain menggunakan moisturizer, scrubbing juga sering menjadi hal
yang terlupakan selama #dirmahaja. Padahal, proses regenerasi kulit
tetap berjalan lho. Untuk mengangkat sel-sel kulit mati kita perlu
melakukan scrubbing minimal 1 kali seminggu. Dengan begitu, proses
regenerasi kulit bisa lebih berjalan maksimal dan membuat kulit lebih
halus dan lebih optimal dalam menyerap kandungan yang terkandung
dalam skin care yang setiap hari kita aplikasikan.
4. Asupan Vitamin D
source : Google |
Kita juga bisa membantu memenuhi kebutuhan dari dalam tubuh dengan
mengkonsumi vitamin D yang bisa kita temukan di apotek, suplement
tubuh, hal ini untuk menunjang kecukupan vitamin dan membantu
ketahanan daya tubuh.
5. Ganti Sprei dan Handuk secara berkala
source : Google |
Hal ini juga sering luput dari perhatian, di saat kita baru menyadari munculnya
jerawat saat sedang #dirumahaja. Salah satu
alasannya adalah karena pemakaian sprei dan handuk dalam jangka lama
atau tidak diganti secara berkala. Untuk mencegah timbulnya jerawat
di wajah karena hal tersebut, kita bisa memulai untuk rutin mengganti
sprei dan handuk setiap seminggu sekali. Hal ini karena kandungan
mikroba yang terdapat dalam sprei dan handuk yang kita gunakan
sehari-hari dan menempel di kulit wajah memungkinkan bakteri menumpuk
di kulit dan menimbulkan jerawat.
Nah, itu dia langkah sederhana yang dapat kita lakukan untuk menjaga
dan merawat kesehatan kulit selama #dirumahaja. Selain lima langkah
di atas, diperlukan juga konsistensi dari dalam diri unutk tetap
merawat dan menjaga kesehatan kulit. Semoga bermanfaat :)
Komentar
Posting Komentar